Jumat, 17 April 2015

Format Alporan Akhir MK Dasar-dasar Pemrograman Komputer



Tugas Akhir MK Dasar-dasar Pemrograman Komputer adalah membuat sebuah software pembelajaran matematika berbasis solutif menggunakan Delphi. Mahasiswa akan dibimbing dengan sistem quasi penelitian pengembangan. Artinya, software yang dikembangkan akan melalui beberapa tahapan yakni: Konsultasi, Validasi, Uji Coba Terbatas, Uji Coba Lapangan, dan Laporan/Ujian. Adapun penjelasannya sebagai berikut:

Konsultasi: adalah kegiatan yang dilakukan dengan sistem bimbingan. Mahasiswa akan dibimbing oleh Dosen Pengampuh dan Pendamping Program Aplikasi yang dipilih dari semester 6 sesuai keinginan sendiri. Atribut: Kartu Konsultasi, Buku Refrensi.

Validasi: adalah kegiatan yang dilakukan oleh mahasiswa untuk menguji atau mengecek program yang dibuat dengan cara presentasi ke 3 ahli yakni: Ahli Matematika (Dosen Matematika), Ahli Media Pembelajaran (Dosen non Matematika), dan Ahli Komputasi (Dosen MIPA). Atribut: Lembar Validasi

Uji Coba Terbatas: dilakukan dalam bentuk seminar/workshop program aplikasi yang sudah divalidasi. Kegiatan ini akan dilakukan di Lab Matematika dengan audients berasal dari semester II prodi Matematika atau Fisika. Kegiatan ini dinilai sebagai UTS. Atribut: Lembar Angket Mahasiswa

Uji Coba Lapangan: dilakukan dalam bentuk seminar/workshop ke sebuah sekolah (MTs/SMP) yang dipilih sendiri oleh mahasiswa. Boleh ber-tim, boleh individu. Kegiatan ini wajib didampingi oleh pengurus HMPS Pend. Matematika (sekaligus program kerja HMPS Go to School). Atribut: Lembar Angket Siswa dan Berita Acara Seminar Progam.

Laporan/Ujian: disusun sesudah uji coba lapangan. Kegiatan ini dinilai sebagai UAS.

Semua atribut dan format Laporan Akhir silahkan download disini.





Mataram, 17 April 2015
Dosen Pengampuh,

 ttd

Syaharuddin, M.Si

0 komentar:

Posting Komentar