Tanggal 23 Januari 2017, sekitar pukul 16.00 WITA, Panitia "Kompetisi Matematika Kreatif" yang diselenggarakan oleh HMPS Pendidikan Matematika FKIP UMM membacakan SK Dewan Juri tentang para juara dalam kompetisi ini.
Dalam hal ini, Ketua Dewan Juri Syaharuddin, M.Si dengan seksama membacakan SK tersebut. Sebelumnya, Wakil Dekan I berharap kompetisi seperti ini tetap dipertahankan dan ditingkatkan dari tahun ke tahun. Karena konsep seperti ini agak berbeda dengan beberapa lomba lainnya yang hanya mencari juara melalui tes saja. Tapi, KMK ini baik mahasiswa maupun siswa diberikan kesempatan untuk membuktikan kemampuan mereka secara total.
Menurut Ketua Panitia, Saudara Harjoko Sunardi menjelaskan bahwa, "teknik KMK ini berbeda dengan lomba pada umumnya.
Pertama, Mahasiswa diberikan kesempatan untuk mengembangkan program aplikasi, kemudian pada tahap kedua diberikan kesempatan untuk mempresentasikan program yang sudah dibuat. Tentunya yang lolos seleksi tahap satu.
Kedua, siswa pada tahap satu diberikan tes, kemudian yang lolos seleksi masuk ke tahap kedua untuk cerdas cermat.
Dalam SK yang dibacakan oleh Dewan Juri, MA NW Rensing Lombok Timur keluar sebagai Juara untuk kategori SMA/MA/SMK. Sedangkan di tingkat perguruan tinggi Juara 1 IAIN Mataram, Juara 2 UM Mataram, dan Juara 3 IAIN Mataram.
0 komentar:
Posting Komentar